7 Juta/Hari Maksimal Penarikan ATM Tabunganku Bank BCA
Maksimal Penarikan ATM Tabunganku Bank BCA Berapa? – Membuka rekening bank sudah bukan hal yang asing lagi. Apalagi rekening bank memiliki banyak kegunaan. Salah satunya memudahkan berbagai transaksi, seperti transaksi online. Salah satu bank yang banyak menjadi pilihan masyarakat adalah Bank BCA.
Bank ini memiliki jumlah nasabah yang tidak sedikit. Berbagai layanan dan jenis tabungan ditawarkan oleh Bank Mandiri. Salah satunya adalah Tabunganku. Berikut seluk beluk Tabunganku serta maksimal penarikan ATM Tabunganku Bank BCA.
Apa itu Tabunganku?
Sebelum mengetahui berapa maksimal penarikan ATM Tabunganku Bank BCA terlebih dahulu kita mengenal Tabunganku. Tabunganku adalah tabungan perorangan yang ditawarkan oleh Bank BCA. Persyaratannya mudah dan ringan sehingga tidak memberatkan bagi yang ingin membuka rekening.
Syarat buka rekening Tabunganku
Lalu apa saja syarat membuka rekening Tabunganku? Hal ini tergantung usia calon nasabah.
- Untuk yang berusia kurang dari 17 tahun Anda akan diminta persyaratan kartu identitas diri seperti KTP/SIM/Paspor serta NPWP jika ada.
- Untuk calon nasabah usia 12-17 tahun yang tidak diwakili persyaratannya adalah sebagai berikut:
- Kartu pelajar (bisa juga surat keterangan dari sekolah)
- Identitas diri orangtua (salah satu saja). bisa KTP, SIM atau paspor.
- NPWP salah satu orangtua (jika ada)
- Surat persetujuan dari salah satu orangtua untuk pembukaan rekening (bisa didownload lewat website Bank BCA)
- Formulir data nasabah perorangan untuk data salah satu orangtua calon nasabah. Formulir tersebut juga bisa diwodnload lewat website Bank BCA.
- Untuk calon nasabah berusia kurang dari 12 tahun yang diwakili syarat yang diminta antara lain:
- Akte kelahiran calon nasabah. Bisa juga kartu keluarga.
- Identitas diri orangtua (salah satu saja). Dalam hal ini bisa KTP, SIM atau paspor.
- NPWP salah satu orangtua (jika memiliki)
Syarat-syarat tersebut tidak memberatkan agar tidak menyulitkan calon nasabah yang ingin membuka rekening Tabunganku.
Maksimal penarikan ATM Tabunganku Bank BCA berapa?
Lalu berapa maksimal penarikan ATM Tabunganku Bank BCA? Hal yang mencakum maksimal penarikan maupun maksimal transfer ini biasa disebut limit. Ternyata untuk batas maksimal penarikan ATM Tabunganku cukup besar. Yaitu sebesar Rp7.000.000,00 perharinya. Setiap transaksinya dikenakan biaya Rp2.500,00 per transaksi.
Posting Komentar