Cara Menggunakan Web Check In Lion Air

Daftar Isi

Siapa di antara Anda yang senang melakukan perjalanan atau traveling? Nah, bagi Anda yang memiliki hobi tersebut, tentu akan sering atau setidaknya sekali dua kali menggunakan transportasi udara atau pesawat. Salah satu maskapai penerbangan yang cukup populer di Indonesia adalah Lion Air.

Layaknya penerbangan lain, Anda tentu diharuskan untuk memesan tiket pesawat beberapa hari sebelum keberangkatan. Jika sudah membeli tiket pesawat, ketika memasuki bandara Anda tetap diharuskan untuk check-in sebelum melakukan perjalanan bersama maskapai penerbangan yang bersangkutan, tidak terkecuali maskapai penerbangan Lion Air.

Akan tetapi, mengantri hanya untuk check in tentu membutuhkan waktu. Terlebih jika antrian yang ada di depan Anda panjang, pasti akan sangat menyebalkan dan membuat awal perjalanan Anda sudah terasa tidak menyenangkan. Oleh karena itu, maskapai penerbangan Lion Air menyediakan layanan check-in melalui official website atau situs resmi Lion Air.

Lantas, bagaimanakah cara melakukan check-in via official website Lion Air? Pada sub judul berikut ini Anda akan menemukan langkah mudah check-in melalui situs resmi Lion Air. Penasaran seperti apa? Simak kelanjutannya di bawah berikut ini.

Panduan Check-in Tiket Pesawat Lion Air dengan Bantuan Web Check-in

Pertama – tama, tentu Anda harus mengunjungi official website Lion Air terlebih dahulu di mobile.lionair.co.id. Selanjutnya, Anda akan menemukan banyak sekali pilihan layanan yang ditawarkan di situs tersebut. Namun, karena kepentingan Anda adalah untuk check-in tiket pesawat yang Anda miliki, maka Anda dapat memilih layanan check-in.

Kemudian, layar secara otomatis akan berganti menampilkan data diri yang harus dilengkapi terlebih dahulu. Data ini meliputi nama depan, booking reference, serta flight detail. Pada pilihan PNR, Anda dapat memasukkan nomor booking referensi yang tersedia pada penerbangan Lion Air yang hendak Anda nikmati.

Namun, bila memilih flight, Anda akan diminta untuk memilih kota keberangkatan dan nomor penerbangan Anda. Jika sudah diisi, pastikan detail penumpang dan penerbangan yang Anda masukkan sudah benar. Setelahnya, barulah Anda dapat mencetak boarding pass yang dikirimkan secara otomatis melalui e-mail Anda.

Posting Komentar