Limit: Batas Penarikan Atm Mandiri Per Hari (Silver, Gold, Platinum & Platinum Plus)

Daftar Isi

Kemajuan teknologi sudah merambah perbankan. Dalam sektor perbankan, Anda tak perlu repot-repot pergi ke Bank untuk melakukan transaksi. Iya, ATM (Anjungan Tunai Mandiri) telah menjadi teknologi yang sangat membantu aktivitas ekonomi manusia. Salah satu Bank yang konsen dalam memberikan pelayanan ATM adalah Bank Mandiri. Di Bank Mandiri ada beberapa jenis ATM, yaitu Silver, Gold, Platinum dan Platinum Plus. Setiap jenis ATM memiliki limit atau batas penarikan per hari yang berbeda. Dalam artikel ini akan diulas Limit: Batas penarikan atm mandiri per hari yang wajib Anda ketahui.


Limit: Batas penarikan atm mandiri per hari yang wajib Anda ketahui


1. ATM Silver (10 Juta Per Hari)

Kartu atm mandiri jenis silver merupakan jenis paling rendah di antara jenis yang lain. Dengan kartu atm mandiri silver ini Anda dapat mengambil atau menarik uang tunai sampai 10 juta per hari. Tetapi untuk transaksi transfer antar rekening mandiri dapat mencapai 25 juta. Sedangkan untuk transfer ke rekening bank lain dan pembayaran tagihan atau pembelian, mencapai 5 juta. Sementara untuk pembelian isi ulang (Telco) sejumlah 1 juta.

2. ATM Gold (10 Juta Per Hari)
Kartu yang satu ini merupakan jenis kartu atm mandiri satu tingkat di atas jenis silver. Untuk penarikan per hari nya, Anda dapat menarik uang tunai sebesar 10 juta. Iya, sama dengan kartu jenis silver. Yang membedakan adalah pada jenis transaksi lainnya. Untuk transfer sesama rekening mandiri, Anda dapat mentransfer sampai 50 juta per hari. Sedangkan transfer ke rekening bank lain, sejumlah 10 juta dapat Anda transfer. Dengan kartu yang satu ini, Anda dapat melakukan pembayaran tagihan atau pembelian hingga mencapai nominal 50 juta. Sementara untuk pembelian isi ulang (Telco), Anda dapat melakukan transaksi sampai sebesar 5 juta tiap harinya.

3. Platinum (10 Juta Per Hari)
Jenis kartu mandiri yang ketiga adalah platinum. Kartu ini setingkat lebih tinggi dari kartu atm mandiri jenis gold. Pun demikian, untuk kartu jenis ini, penarikan uang tunai per harinya tidak begitu besar. Iya, penarikan per harinya tetap sama dengan 2 jenis kartu atm yang saya sebutkan di atas. Uang sejumlah 10 juta per hari dapat Anda tarik dari atm ini. Sebagaimana pada jenis atm sebelumnya, yang berbeda adalah pada transaksi lainnya. Transfer antar rekening mandiri dapat mencapai maksimal 100 juta per hari. Sedangkan transfer ke rekening selain mandiri dapat mencapai 25 juta. Anda dapat melakukan pembayaran tagihan atau pembelian hingga 100 juta.

4. Platinum Plus (10 Juta Per Hari)
Kartu atm mandiri yang satu ini merupakan jenis kartu atm mandiri paling atas. Tentunya, fasilitas yang ditawarkan pun juga berbeda dengan jenis kartu atm mandiri yang lain. Tetapi untuk penarikan tunai per hari, Anda dibatasi 10 juta per hari. Iya, sama dengan 3 jenis kartu mandiri yang lain. Tetapi untuk fasilitas yang lain cukup fantastis. Sebagai contoh, untuk transfer sesama rekening mandiri, Anda diperbolehkan untuk mentransfer sejumlah saldo yang Anda miliki. Demikian pula dengan pembayaran tagihan/ pembelian dan pembelian isi ulang (Telco). Yang berbeda hanya pada transfer ke rekening bank lain, yakni mencapai 25 juta.

Demikianlah ulasan mengenai Limit: Batas penarikan atm mandiri per hari yang meliputi ATM jenis Silver, Gold, Platinum dan Platinum Plus. Limit dari tiap jenis ATM mandiri ini wajib Anda ketahui. Sebab, dengan mengetahuinya, Anda dapat melakukan pertimbangan yang matang dan tepat sebelum melakukan transaksi dengan orang lain. Dengan demikian, Anda tak akan kebingungan jika sewaktu-waktu ada kebutuhan mendadak terkait keuangan. Iya, Anda dapat langsung ke ATM untuk memenuhi kebutuhan transaksi Anda tersebut.

Posting Komentar