Jenis Jenis Produk Tabungan Bank BNI dan Penjelasannya

Daftar Isi

BNI merupakan salah satu bank yang ada di Indonesia dan memiliki visi menjadi lembaga keuangan yang unggul dalam kinerja dan layanan. BNI atau Bank Negara Indonesia telah berdiri sejak 72 tahun silam tepatnya pada 5 Juli 1946 atau satu tahun setelah kemerdekaan Indonesia.

Sebagai salah satu bank terbesar yang ada di Indonesia, bank BNI telah berkembang menjadi banyak bank dengan kantor cabang dan kantor unit yang sudah tersebar di seluruh wilayah Indonesia, dari wilayah perkotaan bahkan sampai ke wilayah pelosok.

Tidak hanya itu bank BNI telah melebarkan sayapnya hingga keluar negeri seperti di Jepang, Inggris, Singapura, Amerika Serikat, Myanmar dan bahkan ke Hong Kong. Untuk memenuhi kebutuhan para nasabahnya yang berbeda-beda maka BNI menyediakan banyak produk-produk unggulan.

Berikut ini jenis-jenis produk tabungan bank BNI dan penjelasannya yang penting untuk anda ketahui.

Jenis-Jenis Produk Tabungan Bank BNI dan Penjelasannya

Berbagai jenis layanan khusus untuk tabungan dari bank BNI ini bertujuan agar para nasabah dapat memilih jenis tabungan yang sesuai dengan kebutuhan mereka.

1. Tabungan BNI TAPLUS
Tabungan Plus dari bank BNI atau yang lebih dikenal dengan nama BNI TAPLUS merupakan tabungan yang dikhususkan bagi layanan PLUS dengan berbagai macam fitur-fitur yang bermanfaat. Produk tabungan ini dapat memberikan banyak nilai tambah kepada nasabahnya misalnya dengan suka bunga yang progresif dan tingkat bunga yang menarik, dapat ikut serta dalam banyak program undian berhadiah dari Bank BNI. Serta dapat memilih jenis kartu debit BNI misalnya seperti Gols, Silver atau bahkan Platinum.

2. Tabungan BNI Taplus Muda
Tabungan ini merupakan salah satu produk simpanan dalam bentuk tabungan dan merupakan produk turunan dari BNI Taplus. Produk ini memang bertujuan menyasar para kaum muda yang berusia 15 tahun hingga 25 tahun yang akan menabung. Ada banyak fasilitas dari produk satu ini misalnya seperti fasilitas e-banking, BNI Cashless, BNI CDM, dan layanan notifikasi via SMS.

3. Tabungan BNI Taplus Bisnis
Bagi para pelaku usaha, bank BNI menyediakan produk tabungan khusus yaitu BNI Taplus Bisnis. Produk tabungan ini tidak hanya bisa digunakan oleh para pelaku usaha saja, namun bagi bukan pelaku usaha, perseorangan atau pun non perseorangan juga bisa menggunakan produk layanan ini. Layanan ini dilengkapi dengan fitur dan fasilitas yang tentunya akan memberikan kemudahan. Selain itu memberikan fleksibilitas para nasabahnya dalam mendukung transaksi saat ebrbisnis.

4. Tabungan BNI TAPPA
Tabungan ini merupakan tabungan BNI Taplus Pegawai atau Taplus Anggota yang memang dikhususkan bagi para Anggota atau Pegawai suatu perusahaan yang telah menjalin kerja sama dengan bank BNI. Atau lembaga, Asosiasai dan Organisasi profesi yang memilih bank BNI sebagai salah satu sarana tabungan atau kartu identitas anggotanya.

5. Tabungan BNI TAPENAS
Tabungan BNI TAPENAS atau Tabungan Perencanaan Masa Depan merupakan salah satu produk tabungan dari Bank Bni yang diperuntukkan bagi keluarga. Produk ini merupakan produk simpanan berjangka yang bertujuan untuk membantu perencanaan keuangan setiap nasabah demi mewujudkan impian di masa depan. Dengan tabungan yang lebih pasti dan aman.

6. Tabungan BNI TAPMA
Produk ini merupakan Tabungan yang diperuntukkan bagi para mahasiswa perguruan tinggi yang telah bekerjasama dengan bank BNI. TAPMA sendiri meruapkan kependekan dari Tabungan Taplus Mahasiwa. Biasanya digunakan untuk menampung keperluan pembayaran uang kuliah seperti SPP dan lain sebagainya.

Itulah jenis-jenis produk tabungan bank BNI dan penjelasannya yang penting bagi para nasabah yang ingin memilih produk tabungan.

Posting Komentar