Tabel Angsuran KTA Bank BNI Fleksi Terbaru 2025

Daftar Isi

Bank BNI adalah institusi bank milik pemerintah atau BUMN untuk anda yang menggunakannya bank ini menyediakan tabel angsuran KTA BNI. BNI sudah berdiri pada 5 juli 1946 mereka terus memperbarui sistem dan memperbaiki pelayanannya. Ia memudahkan nasabah dalam melakukan transaksi menabung atau transfer antar BNI maupun bank lainnya. Tidak hanya itu, untuk memuaskan nasabahnya BNI memfasilitasi pinjaman cicilan mulai 1-5 tahun dengan bunga mulai 0,88 % sampai 1,04 %. Pastikan anda memilih pengajuan pinjaman sesuai kemampuan finansial anda dalam melakukan pengembalian. Pertimbangan dengan sisa pendapatan setelah dikurangi dengan kebutuhan keluarga dalam satu bulan.

Pengajuannya mulai dengan nominal pinjaman mulai 5 juta sampai 100 juta. Dengan masa tenor 1 tahun, 2 tahun, 3 tahun, 4 tahun atau 60 bulan. Meski terdapat pilihan masa tenor hingga 5 tahun. Namun perlu anda ketahui jika terdapat perbedaan suku bunga pada tabel angsuran KTA BNI. Semakin pendek jangka waktu pinjaman, semakin kecil pula bunga yang harus anda bayarkan atas pinjaman tersebut. Bunga pinjaman bukan satu-satunya biaya yang wajib dibayarkan oleh debitur. Masih ada lagi biaya tambahan yang perlu anda ketahui, yaitu biaya administrasi sebesar Rp 100.000,00. Biaya provinsi sebesar 1 % dari nominal kredit yang dicairkan, serta biaya lain selama proses pengajuan dan angsuran. Sebelum anda ingin mengajukan angsuran KTA BNI kami akan membagikan info mengenai syarat pengajuan KTA BNI.

Syarat Pengajuan KTA BNI

Sebelum anda mengajukan KTA BNI, berikut adalah 7 syarat pengajuan pinjamannya :

1. Fotokopi KTP Suami Istri

Agar dapat melakukan pengajuan KTA BNI, anda harus memfotokopi KTP suami istri. Tujuannya adalah karena KTP sebagai identitas anda yang dianggap sah untuk melakukan pengajuan. Dengan adanya KTP tentunya akan jelas alamat lengkap anda dan tanggal lahir anda.

2. Fotokopi Kartu Keluarga

Identitas yang tidak kalah pentingnya adalah fotokopi kartu keluarga. Tentunya dengan identitas ini akan jelas berapa banyak keluarga yang anda tanggung. Karena nantinya akan ada perhitungan gaji sesuai atau tidaknya dengan yang ditanggung dan akan dibayarkan untuk peminjaman KTA ini.

3. Fotokopi Surat Nikah

Selanjutnya fotokopi surat nikah. Tentunya jika anda akan mengajukan angsuran KTA BNI ini harus membuktikan surat ini. Karena tentunya anak dibawah umur dan belum menikah belum bisa mengajukan angsuran KTA ini.

4. Asli Surat Keterangan Kerja dan Slip Gaji

Kemudian syarat lainnya adalah memberikan surat keterangan kerja dan slip gaji yang asli. Surat keterangan kerja ini akan menjelaskan dimana anda bekerja, dan ditempatkan sebagai apa. Dengan begitu akan diketahui pula gaji anda perbulannya apakah cukup atau tidaknya jika mengajukan KTA BNI ini.

5. Pas Foto 4×6 (Pemohon: Suami/Istri)

Syarat yang kelima yaitu menyertakan pas foto anda yang berwarna ukuran 4×6. Tentunya foto anda harus jelas wajah anda karena foto disini digunakan sebagai identitas diri anda.

6. Fotokopi Rekening 3 Bulan Terakhir

Selanjutnya adalah memfotokopi rekening 3 bulan terakhir anda. Tujuannya adalah apakah rekening anda masih aktif atau tidaknya selama 3 bulan terakhir. Dan masih terjadi transaksi atau tidaknya.

7. Fotokopi Npwp Pribadi / SPT PPh 21 (Untuk Plafon Kredit > Rp. 50 juta)

Yang terakhir adalah fotokopi npwp pribadi atau SPT PPh 21 ini merupakan data atau identitas yang penting juga. Karena data ini membuktikan anda aktif atau tidaknya membayar pajak. Jika anda tidak aktif, maka pihak bank juga kurang mempercayainya menganggap nantinya juga tidak aktif membayar angsurannya.

Tentunya dengan mengajukan tabel angsuran KTA BNI ini dapat mempermudah anda dalam segala hal. Tetapi perlu diketahui juga sanggup atau tidak membayarnya. Semoga 7 syarat pengajuan angsuran KTA BNI ini bermanfaat untuk anda.

Tabel Angsuran KTA Bank BNI Terbaru 2025

Posting Komentar