Rp. 200.000,- Setoran Awal Membuka Rekening Bank BTN

Daftar Isi

Ketika hendak membuka rekening tabungan, biasanya terdapat berbagai macam persyaratan. Salah satu di antara persyaratan tersebut adalah wajib menyetoran setoral awal. Besarnya setoran awal akan berbeda – beda di setiap bank, bergantung dari setiap kebijakan yang berlaku di perbankan yang bersangkutan.

Salah satu perbankan di Indonesia yang memiliki cukup banyak jumlah nasabah adalah Bank Tabungan Negara (BTN). Bank BTN hadir untuk mengupayakan kebutuhan finansial Anda dalam menyimpan uang pribadi maupun untuk kebutuhan bisnis. Anda juga dapat memilih 12 produk tabungan yang berbeda yang tersedia di BTN.

Bank BTN dapat melayani pembukaan rekening Anda pada hari dan di jam kerja, yaitu Senin sampai dengan Jum’at pada pukul 08:00 hingga 15:00 WIB. Adapun persyaratan kelengkapan dokumen untuk pembukaan rekening, apapun jenis tabungannya adalah fotocopy Kartu Keluarga (KK), Kartu TAnda Penduduk (KTP), serta Nomor Pokok Wajib Pajak atau NPWP (jika ada).

Selain itu, Anda juga diharuskan untuk memberikan setoran awal untuk pembukaan rekening tabungan di Bank Tabungan Negara (BTN). Lantas, berapakah setoran awal minimum untuk membuka rekening tabungan di Bank Tabungan Negara (BTN)? Berikut adalah penjelasan selengkapnya pada sub judul di bawah ini.

Jumlah Setoran Minimum Awal untuk Membuka Rekening Tabungan di Bank BTN

Setoran awal untuk membuka rekening tabungan di Bank Tabungan Negara (BTN) akan berbeda karena sangat bergantung dari jenis rekening tabungan yang dipilih. Khusus untuk jenis rekening tabungan BTN Batara, minimum setoran awalnya sebesar Rp 200.000,00. Berikutnya, jenis tabungan lain juga akan berbeda setoran awal minimumnya.

Contohnya, setoran awal minimum untuk membuka rekening tabungan BTN Prima adalah sebesar Rp 2.000.000,00. Jumlah ini yang paling besar karena kepentingannya berbeda, peruntukkannya bukan bagi pribadi. Kemudian setoran awal minimum untuk Tabunaganku BTN adalah sebesar Rp 20.000,00 yang diperuntukkan bagi pelajar.

Adapun setoran awal minimum untuk Tabungan BTN Batara Pensiun adalah sebesar Rp 10.000,00 serta yang terakhir adalah untuk Tabungan EBataraPos sebesar Rp 50.000. Demikian informasi pada artikel ini seputar jumlah setoran awal minimum untuk membuka rekening di bank BTN.

Posting Komentar